Tulisan 10 (Bahasa Indonesia 1)

Sahabat

Setiap manusia di bumi pasti lah saling berdampingan saling menghormati. Tidak ada manusia yang tidak mempunya teman dalam hidup ini. Teman juga ada beberapa macam yaitu teman dalam hidup, teman dalam bermain dan teman dalam segalanya. Untuk teman dalam hidup kita semua tau pastinya yaitu istri atau suami dan untuk teman dalam bermain yaitu teman yang hanya pada saat kita bermain lalu untuk teman segalanya disebut dengan sahabat.

Sahabat merupakan teman segala-galanya yang dapat mengerti kita. Seorang sahabat tidak akan menyakiti dan mengkhianatinya yang disebut sahabat sejati. Sahabat sejati merupakan segala-galanya dapat membuat kita tertawa bila kita lagi susah dan dapat menghibur.

Sahabat sejati dapat menjadi tempat yang nyaman bagi kita.Tempat untuk dapat berbagi dalam berbagai hal.Dalam suka kita dan dalam duka kita.Seperti tangan dan air mata.Tangan dapat menghapus air mata yang jatuh di pipi.Seperti itulah seorang sahabat sejati bersikap ,ia mampu menghilangkan duka yang kita rasakan dan mampu mengubahnya menjadi sebuah senyum bahagia.

Sahabat adalah tempat yang begitu luar biasa.Sahabat sejati tak akan pernah bisa dilupakan sampai kapanpun.Bahkan hingga raganya jauh di samping kita.Tak akan pernah hilang walau waktu akan melekang.Sahabat sejati harus seperti sebuah pakaian yang mampu menutupi setiap keburukan kita,tanpa harus mengumbarnya kepada orang lain.Harus dapat menjaga amanah.

Mencari seribu musuh itu begitu mudah.Tapi mencari satu sahabat sejati yang luar biasa adalah perkara yang tidak mudah......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar