Tulisan 3 (Bahasa Indonesia 1)

Laju Teknologi

Laju kemajuan teknologi saat ini memang banyak sekali menyita pandangan setiap kalangan atas kepentingan mereka masing – masing .Mereka terlihat cenderung lebih mementingkan kepentingan pribadi mereka sendiri.Tanpa melihat kehidupan sekitar mereka.

Mereka seolah asik akan kehidupan mereka masing – masing.Apalagi dengan banyaknya gadget yang mucul belakangan ini.Tanpa dipungkiri memang semua itu memiliki sisi positif.Namnu adapula sisi negati yang di timbulkan.Menurut saya,generasi zaman sekarang ini terlalu asik dan sibuk dengan diri mereka sendiri.Mereka seperti memiliki dunianya sendiri.Kurang bersosialisasi dengan lingkungan sekitar.

Namun tentunya,tidak semua.Masih banyak beberapa orang yang menggunakannya dalam ambang batas yang wajar.Batas penggunaan yang sesuai dengan kebutuhannya. Banyak beberapa orang yang terlalu tak wajar menggunakannya.Mereka seolah terhipnotis dengan semua itu.Mereka menganggap mereka seolah tak bisa hidup tanpa semua gadget tersebut.

Semua itu memang wajar terjadi pada zaman seperti saat ini.Zaman yang membawa mereka untuk berpola hidup seperti itu.Dengan keadaan yang seperti ini,harusnya kita mampu untuk menjaga diri kita agar tidak terlalu berlebihan dalam penggunaan alat – alat tersebut.Kita harus menyesuaikan dengan keadaan lingkungan kita.Lingkungan pekerjaan,lingkungan sekolah,lingkungan rumah dan lingkungan pergaulan kita lainnya.Hal ini harus disadari oleh setiap individu,agar mereka bisa membagi waktu mereka dengan baik.Supaya kita tetap bisa memiliki waktu bersosialisasi dengan lingkungan kita,tidak hanya dengan dunia maya saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar